Mengakses Moodle dari Perangkat lain

Moodle yang sudah terpasang di komputer lokal dapat diakses dari perangkat lain dengan menggunakan LAN (Lokal Akses Networking) ataupun melalui internet dengan menggunakan IP Addres. 

IP Addres yang digunakan untuk internet adalah IP publik yang diberikan ISP (Internet Service Provider). Dengan menggunakan IP publik maka komputer kita dapat diakses dari internet dimanapun di seluruh penjuru dunia. Hanya saja untuk mendapatkan IP publik ini tidaklah gratis.

Untuk skala kecil, penggunaan IP publik tentu kurang menguntungkan, apalagi jika digunakan untuk lingkungan sekolah dasar. Maka alternatif pilihan yang lain adalah dengan memanfaatkan IP lokal. Bagaimana caranya? Di sini saya akan berbagi tutorial cara mengakses aplikasi moodle disuatu komputer dengan IP lokal ini. Saya anggap pembaca sekalian sudah memasang moodle pada komputernya. Jika belum silahkan ikuti cara ini untuk memasang moodle di komputer.

Langkah-langkah untuk dapat mengakses moodle dari perangkat lain tanpa bantuan alat apapun selain laptop sebagai server dan hp siswa yang akan mengakses moodle dari laptop server. 
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Aktifkan server lokal dengan buka terminal ketik: sudo /opt/lampp/lampp start, lalu tekan enter. Masukan password.
2. Masuk ke Show Applications lalu pilih Settings, kemudian atur wifi settings agar menjadi hotspot dengan meng klik turn on wifi hotspot.
3. Lihat IP addres dari laptop yang sudah terpasang moodle, dengan membuka terminal, ketikkan ifconfig atau ip addr show, lalu tekan enter. Lihat IP untuk wifi.
4. Sambungkan hp atau perangkat lain ke hotspot yang sudah diaktifkan pada laptop.
5. Buka browser pada hp (crome, browser,dll) sesuai yang biasa dipakai di hp.
6. Ketikan alamat moodle dengan menggunakan IP addres pada kotak pencarian. Misalkan http://10.42.0.1/sdn/limbangan02/moodle lalu tekan enter.
7. Moodle sudah tampil, silahkan siswa login untuk mulai mengikuti e-learning, dengan membaca materi atau mengerjakan latihan soal-soal. Kalau guru login untuk membuat materi dan membuat soal.

Demikian cara akses moodle dari perangkat lain tanpa menggunakan router.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MENGENANG WAFATNYA UMMUL MUKMININ SAYYIDAH KHODIJAH AL KUBRO (Wafat 11 Ramadhan tahun 10 Kenabian)

Menghapus Tulisan pada Ijazah dengan Tinta Snowman Drawing Pens

Sekilas info tentang HARAM MAKAH 🕌🕋🕌