Cara Install Jibas

INSTALL JIBAS
 JIBAS adalah aplikasi informasi sekolah yang terdiri atas informasi akademik misalnya tentang kesiswaan, tenaga pendidik, perpustakaan, keuangan, dll.
Penggunaan JIBAS memberikan kemudahan atas pengelolaan administrasi sekolah sehingga menjadikan prinsip akuntabel dan transparan dalam pengelolaan pendidikan.
JIBAS merupakan aplikasi yang dibuat oleh Yayasan Indonesia Membaca. Aplikasi ini bersifat Free di bawah lisensi GNU/GPL. langsung saja untuk menginstall aplikasi JIBAS di Linux terlebih dahulu kta harus menginstall LAMPP berikut adalah langkah-langkah menginstall JIBAS :
1. di Ubuntu kita harus sudah tersedia installan LAMPP. cara menginstall dan mendapatkan aplikasi dapat dibaca ditulisan blog ini cara menginstall LAMPP di Ubuntu.
2. Unduh aplikasi Jibas di sini. yang untuk linux, yang terbaru adalah : jibas.roadtocommunity-2.6.1.7z
3. Ekstrak file aplikasi tersebut sehingga di dapat folder jibas.roadtocommunity-2.6.1 yang terdiri atas 4 macam, kalau penulis mengekstraknya di winrar saat mengunduh file di warnet, dicoba mengekstrak di ubuntu sulit karena penulis masih sangat awan dengan cara mengekstrak file terkompres seperti itu. mungkin pembaca berkenan memberikan saran cara ektraksi file di ubuntu sehingga tidak harus pinjam tetangga.
4. Kita buka folder tersebut, kita pilih jibas, klik kanan, ubah namanya dengan nama sekolah kita, sebaiknya pemberian nama tanpa spasi. Lalu kita copy file sql : jibas_db.sql ke dalam folder yang sudah di rename.
5. kita pindahkan folder tersebut (dengan nama sekolah kita tersebut) ke home directory dengan cara copy lalu dipaste di home directory.
6. Buka terminal kita ketikan : sudo mv ~/namafoldersekolahkita/ /opt/lampp/htdocs/ tekan enter.
7. Folder sudah berpindah ke /opt/lampp/htdocs/namasekolahkita/ kita ubah seting permisionnya dengan mengetik di terminal : sudo chmod 777 -R /opt/lampp/htdocs/namasekolahkita/
8. Kita buat databasenya dengan menggunakan terminal : cd /opt/lampp/bin/ enter ./mysql -u root -p enter isi password mysql jika sudah dibuat, jika tidak langsung saja tekan enter akan keluar : mysql> \. /opt/lampp/htdocs/namasekolahkita/jibas_db.sql tekan enter
9. aktifkan LAMPP dengan mengklik dua kali LAMPP.sh yang sudah dibuat saat menginstall LAMPP jika belum silahkan baca kembali cara menginstall LAMPP di ubuntu.
10. kita tulis dikotak pencarian : http://localhost/phpmyadmin tekan enter buat user baru dengan mengklik tombol privileges - add a new usser user=root, host=%, password=yes privileges=allprivileges, grant=yes
11. sekarang akses http://localhost/namasekolahkita/ sudah tampil jibas akan tetapi belum terhubung dengan database, ini terlihat dari tulisan di bawah atau juga jika kita klik misalnya akademik maka akan ada kotak peringatan.
12. kita masuk foldersekolah kita dengan cara : places - File System - opt - lampp - htdocs - namasekolahkita - include - database.config.php buka file tersebut dan hapus pasword kebersamaan. kemudian simpan. masih di include pilih application.config.php ubah setingan tahun terserah, dan OS diganti dengan lin. kemudian Simpan.
13. sekarang ulangi langkah pada nomor 11 sekarang tulisan di bawah "Tidak terhubung dengan database JIBAS" sudah berganti dengan "Tidak terhubung dengan JIBAS LiveUpdate"
selesai sudah cara install JIBAS di Ubuntu semoga bermanfaat, maju terus Open Source Indonesia, jayalah selalu Indonesiaku.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MENGENANG WAFATNYA UMMUL MUKMININ SAYYIDAH KHODIJAH AL KUBRO (Wafat 11 Ramadhan tahun 10 Kenabian)

Menghapus Tulisan pada Ijazah dengan Tinta Snowman Drawing Pens

Sekilas info tentang HARAM MAKAH 🕌🕋🕌